Dec 1, 2021

Filosofi dan Manfaat Bunga Aglonema

  


Pagi tadi SettiaBlog merasakan sensasi yang luar biasa, tubuh terasa fresh banget. Habisnya tadi malam masih sekitar jam 10 ketiduran, biasanya kalau belum jam 1 atau jam 2 belum tidur. Apalagi tadi malam hujan gerimis, bikin tidur jadi nglengger (lelap). Paginya langsung tubuh SettiaBlog gerojog pakai air, dari ujung sampai bawah.... mm... mm... fresh banget. Kalau klip di atas itu bunga Aglonema, daunnya juga masih fresh, yang memang warna daunnya agak unik hijau kepucatan. Ndak tahu ini jenis kochin atau apa. Lha wong di sini juga banyak jenis Aglonema. Kayak yang beberapa waktu SettiaBlog bilang di sini juga banyak Philodendron. Jadi Philodendron itu genus yang memiliki banyak spesies, kalau yang umum di pasaran :Philodendron Epipremnum Aaureum (biasa di kenal dengan sirih gading), Philodendron Imperial Red Cardinal (ini jenis yang dulu pernah mencapai harga tinggi, di sini juga banyak jenis ini), Philodendron Selloum (biasa di kenal philo jari), Philodendron Moonlight (bisa di kenal philo lemon, tangkainya pendek bisa di taruh dalam pot), Philodendron Scandens Medio Pictum (biasa di kenal sirih Belanda varigata) dan banyak lagi lainnya. Kembali ke Aglonema, mungkin ada sekitar 6 jenis Aglonema di sini. Biasanya untuk Aglonema itu yang ada unsur warna red yang punya kelas tinggi kayak red Sumatra.

Memang dari sekian banyak tanaman hias yang banyak dicari oleh pecinta tanaman di Indonesia, Aglonema menjadi salah satu tanaman hias yang cukup menarik untuk diulas. Karena Aglonema memiliki  filosofi  dan manfaat.



Filosofi Aglonema

Tanaman yang juga dikenal dengan nama Sri Rejeki ini dipercaya dapat mendatangkan keberuntungan bagi pemilliknya, di negara Tiongkok dan Filipina contohnya. Kepercayaan masyarakat di sana percaya bahwa bagi siapapun yang menanam dan merawat tanaman hias tersebut maka hidupnya akan disertai oleh keberuntungan (smile of fortune), sementara di Filipina aglonema memiliki sebutan ‘La Suerte’ yang secara bahasa memiliki makna ‘Good Fortune’ atau keberuntungan.

Manfaat Praktis Aglonema

Selain dipercaya dapat mendatangkan keberuntungan bagi pemiliknya, ada juga manfaat praktis yang dapat dirasakan oleh pemilik tanaman aglonema ini, yakni sebagai berikut:

1. Menyerap Racun di Udara

Manfaat yang pertama adalah dapat menyerap racun yang bertebangan di udara secara alami, racun atau udara kotor yang ada di dalam ruangan kerap kali menimbulkan perasaan tidak nyaman bagi anda yang berada di sebuah ruangan. Salah satu cara untuk mengatasinya anda dapat meletakkan aglonema pada sudut ruangan tersebut.

2. Melembabkan Suhu Ruangan

Selain dapat menyerap racun pada sebuah ruangan aglonema juga dapat membuat suhu ruangan menjadi lembab, tanaman hias yang satu ini dapat membantu sirkulasi udara yang terjadi dalam sebuah ruangan menjadi lebih baik.

3. Meredam Stres

Manfaat ketiga adalah dapat meredakan tingkat stres dan meningkatkan kreatifitas, sebuah studi menyebutkan bahwa kesehatan udara dalam sebuah ruangan memiliki pengaruh secara signifikan terhadap psikologis manusia. Artinya dengan menggunakan aglonema sebagai filter udara alami dapat meredakan stres dan meningkatkan kreativitas seseorang.

4. Mendatangkan Keberuntungan

Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa aglonema dipercaya dapat mendatangkan keberuntungan bagi pemiliknya, meskipun tidak ada bukti konkrit terkait dengan penelitian berikut namun banyak sekali kepercayaan daerah yang mempercayai hal tersebut.

No comments:

Post a Comment