Feb 28, 2021

Penyebab Dunning Kruger Effect dan Tips Mengatasinya

  



 Klip di atas, "shut up" milik Ari yang sad version. Shut up, biasa di artikan diam, kayak SettiaBlog yang banyak diam, kalaupun bicara paling seperlunya. Padahal yang selalu diam itu kan batu, jadi SettiaBlog itu kayak batu. Yang penting bukan kepala batu. Tapi lebih baik jadi batu dari pada tong kosong nyaring bunyinya. Mungkin istilah ini tepat disandarkan pada tipikal orang dengan Dunning Kruger Effect, karakteristik seseorang yang sering kali merasa paling tahu padahal tidak. Agar anda bisa menghindari Dunning Kruger Effect di tempat kerja atau tempat kita bersosialisasi sebagai manusia.

Apa itu Dunning Kruger Effect?
Dunning Kruger Effect adalah jenis bias kognitif dimana seseorang percaya bahwa dirinya lebih pintar dan lebih mampu daripada yang sebenarnya terjadi. Umumnya orang yang memiliki karakter Dunning Kruger Effect ini tidak menyadari kekurangannya dan lupa bahwa sebenarnya ia tidak kompeten di semua bidang. Karakter seperti ini bisa anda temukan di tempat kerja, tempat tinggal bahkan banyak di media sosial. Ciri orang yang mengalami Dunning Kruger Effect biasanya hampir sama dengan orang yang incompetent yaitu:
• Gagal mengenali skill asli orang lain dan bersikap tidak adil.
• Gagal mengenali kesalahannya sendiri dan kurangnya keterampilan.
• Menaksir terlalu tinggi dari tingkat keahlian mereka.
Tipikal orang dengan Dunning Kruger Effect adalah orang yang banyak berbicara namun tidak memahami apapun dari pembicaraannya.

Feb 25, 2021

8 Pintu Surga dan Siapa Saja yang Di dalamnya

 


 Salah satu angka yang SettiaBlog suka adalah 8, ini pernah SettiaBlog bahas. Karena angka 8 itu unik dan syarat akan makna filosofis.Salah satu dari filosofi angka 8 adalah, kita sebagai manusia hanya bisa menempati salah satu lingkaran kehidupan (Bagian atas atau bagian bawah) saja. Jika kita sedang di lingkaran bawah, maka kita tidak mungkin sedang berada di atas ataupun sebaliknya. Dan berlakunya kelembaman pada tiap lingkaran. Jika kita sedang ada di lingkaran atas, kita akan dengan sendirinya berada di atas terkecuali ada gaya luar yang menarik kita sehingga turun ke lingkaran bawah. Begitu pula ketika kita sedang berada di lingkaran bawah, kita akan tetap merasa nyaman di lingkaran bawah jika tak ada sesuatu motivasi yang bisa menarik kita ke posisi atas. Di samping itu juga berlaku hukum gravitasi. Hukum ini ingin menegaskan bila sesuatu yang berada di posisi atas akan dengan sendirinya jatuh ke posisi bawah, bila tidak ditopang dengan suatu usaha. Namun yang sedang berada dibawah akan sangat mustahil untuk naik dengan sendirinya tanpa adanya gaya tarik dari atas yang mampu mengubah kedudukanya. Kita semua pasti sudah tahu kan? Terutama yang muslim, kalau pintu surga itu ada 8. Sambil dengerin lagunya GIGI "pintu surga" di atas, coba kita cari tahu ke 8 pintu surga itu buat siapa saja.

Jika ditanya apakah ingin masuk surga atau tidak, maka semua orang yang ditanya itu pun akan serempak menjawab, “Iya, kami mau masuk surga!” Tidak ada umat Islam selama masih waras akal budinya yang tidak ingin masuk surga. Karena surga adalah tempat akhiran yang indah yang diperuntukkan Allah ta’ala untuk para hambaNya yang taat kepadaNya. Dalam banyak riwayat hadits disebutkan, Bahwa pintu surga ada 8 (delapan). Di antara nama-nama pintu surga itu, sebagaimana tercantum dalam riwayat berikut ini:
Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu, Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam bersabda, “Barangsiapa yang menginfakkan hartanya di jalan Allah, niscaya ia akan dipanggil dari pintu-pintu surga: ‘Wahai hamba Allah, ini adalah kebaikan. Barangsiapa termasuk orang yang giat mengerjakan shalat, ia akan dipanggil dari pintu shalat. Barangsiapa termasuk orang yang berjihad, ia akan dipanggil dari pintu jihad. Barangsiapa termasuk orang yang rajin berpuasa, ia akan dipanggil dari pintu ar-Rayyaan. Dan barangsiapa termasuk orang yang gemar bershadaqah, maka ia akan dipanggil dari pintu shadaqah”. (HR. Bukhari dan Muslim).

Feb 22, 2021

Belajar dari Kisah Nabi Adam a.s dan Siti Hawa

  


Tadi malam, sambil tiduran, ndak sengaja dengerin lagu "right where you left me" milik Taylor Swift di atas, ndak tahu kenapa pikiran SettiaBlog ngelantur teringat akan cerita nabi Adam a.s yang di turunkan ke bumi dari surga. “Mengapa Nabi Adam a.s. dan Hawa ‘diusir’ dari taman surga dan harus ke Bumi? Mengapa tidak terus menerus di surga sehingga kita juga akan merasakan kehidupan di surga dan tidak perlu bersusah payah menjalani kehidupan di dunia? Apakah‘dosa beliau berdua sedemikian besar sehingga harus diusir dan dihukum untuk tinggal di dunia yang penuh kekejaman dan kejahatan?”

Setelah menciptakan alam semesta dan para makhluk seperti malaikat dan iblis, tibalah Allah Subhanahu wa Ta'ala menciptakan makhluk lainnya untuk menjadi pemimpin dan penghuni bumi dan seisinya. Ialah Nabi Adam Alaihissalam, manusia pertama yang diciptakan oleh Allah Ta'ala. Manusia terbuat dari tanah liat hitam yang kering, kemudian Allah bentuk hingga jadilah wujud manusia seperti sekarang. Kehendak Allah menciptakan manusia tertulis dalam Surat Al-Baqarah ayat 30 yang artinya:
“Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat, ‘Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi.’ Mereka berkata, ‘Mengapa Engkau hendak menjadikan khalifah di bumi itu, orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal kami senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan mensucikan Engkau?’ Lalu, Allah berfirman ‘Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui.’” (QS. Al-Baqarah: 30).

Feb 19, 2021

Alasan Mengapa Tidak Perlu Takut Mengambil Peluang

  


 SettiaBlog pernah di tanya murid les. "Kenapa orang yang pandai banyak yang tidak berhasil dalam hidupnya?" SettiaBlog ndak langsung menjawab. Kalau kita ambil sidikit contoh perjalanan Selena. Selena lahir dari keluarga pedagang. Saat ada peluang tampil di serial televisi anak-anak Barney & Friends, tanpa pikir panjang langsung di ambilnya. Berjalan antara tahun 2002 - 2004. Selanjutnya tahun 2007, begitu ada kesempatan untuk bermain di serial Disney "Hannah Montana" dan "Wizard of Waverly Place", juga dia ambil. Tidak hanya akting, begitu ada peluang dalam dunia tarik suara, diapun tanpa ragu mengambil kesempatan itu. Sampai seperti yang kita lihat sekarang ini. Tak cukup di situ, begitu ada peluang bisnis dalam bidang kosmetik, diapun juga ambil itu, yang akhirnya muncul "RareBeauty'. Intinya, Selena selalu berani ambil peluang. Dalam setiap langkah yang dia lalui dan kejadian-kejadian yang di alami dan dari orang-orang yang ada di sekitarnya, dari situlah Selena banyak belajar. Namun prosesnya tidak segampang yang kita bayangkan.
"Life Ain't Always Beautiful” shows us that life can be very difficult at times. However, it's important to remember that it can be wonderful, as well and you should enjoy every moment that you can.
Seperti potongan lirik lagu di atas, bahwa hidup itu tidak selalu indah. Kita akan menghadapi banyak kesulitan setiap saat. Yang perlu di ingat bahwa kita harus bisa menikmati setiap proses dan kejadian yang kita lalui.

Feb 17, 2021

Menemukan Kebahagiaan Sejati

  



 Entah kenapa SettiaBlog itu kalau ada hujan kok pengennya nyebur ke hujan. Ini sudah kebiasaan SettiaBlog, jangan di tiru! Ndak baik. Klip di atas itu "cublak-cublak suweng", habisnya SettiaBlog setelah hujan-hujan, lihat klip kamu Selena, yang "my love". Kok ada kayak bunyi saron (salah satu alat musik gamelan Jawa). Jadi ingat lagu "cublak-cublak suweng", lagu dalam permainan tradisional Jawa yang biasa di mainkan SettiaBlog waktu kecil dulu. Siapa yang aransemen musik dalam lagu "my love", Selena? Maksud SettiaBlog juga gitu Selena, biar musik kamu lebih bervariasi, kan banyak musik-musik tradisional di seluruh dunia. Setelah di padu dengan musik modern kan jadi lebih unik, ndak monoton. Kalau klip "cublak-cublak suweng" di atas itu kombinasi gamelan Jawa dan degung dari Sunda. Background nya itu tetesan hujan di daun. Kita semua pasti punya kenangan dengan hujan, terutama saat kecil, salah satu anugerah terbesar yang di turunkan dari langit.

Permainan tradisional "cublak-cublak suweng" biasa dimainkan oleh anak-anak kecil di pedesaan dari Pulau Jawa, khususnya di Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Jawa Timur. "Cublak-cublak Suweng" diciptakan oleh salah satu anggota Wali Songo yaitu Sunan Giri pada tahun 1442 M di Jawa Timur.

Lirik "Cublak-cublak Suweng" mengandung makna filosofis Cublak Suweng sendiri memiliki arti tempat suweng. Suweng adalah bahasa Jawa yang berarti anting, yaitu perhiasan perempuan. Karena itulah, Cublak-cublak Suweng memiliki arti tempat harta berharga, yaitu Suweng (Suwung, Sepi, Sejati) atau "harta sejati".
Suwenge Teng Gelenter berarti suweng yang berserakan. Maka, harta sejati itu berupa kebahagiaan sejati yang berserakan di sekitar manusia. Sementara pada bait mambu ketundung gudel; kata mambu berarti bau, ketundung berarti dituju, sedangkan gudhel berarti anak kerbau. Maknanya, banyak orang berusaha mencari harta sejati itu. Bahkan orang-orang yang lalai (diibaratkan Gudhel) mencari harta itu dengan penuh nafsu ego, korupsi dan keserakahan hanya demi menemukan kebahagiaan sejati.

Feb 15, 2021

Empat Hal Pokok tentang Keyakinan dalam Beragama

 


Bahasan ini SettiaBlog ketik malam minggu kemarin saat di luar hujan, sambil dengerin lagu "when you belive" di atas dan makan pleret. Inipun di kirimi tetangga (enaknya hidup di daerah SettiaBlog itu kayak gini, kalau ada tetangga yang punya makanan akan di kirim ke tetangga lain). Pernah mencicipi kue pleret. Mungkin tak banyak orang yang tahu jajanan pleret, kalaupun tahu paling juga bilang ndak tahu, pleret ini makanan ndeso. Saat ini, memang jarang dijumpai jajanan ini. Pleret merupakan jajanan tradisional khas dari Jawa. Memiliki citarasa yang manis dan legit dengan taburan kelapa parut di atasnya, bisa juga di makan dengan santan. Pleret berbahan dasar tepung beras, gula, dan air. Dibutuhkan keterampilan khusus untuk membuatnya. Pleret sering digunakan untuk ritual wiwit padi yang ditempatkan di tiap sudut sawah atau disajikan pada hari-hari tertentu, seperti acara pernikahan, khitan, dan lain-lain. Di acara pernikahan, pleret dibentuk menjadi sepasang boneka kecil, laki-laki dan perempuan. Boneka itu dipakai sebagai lambang si pengantin dengan satu payung di atasnya. Ini dimaksudkan agar pengantin saling melindungi dan akan selalu bersama dalam suka dan duka hingga akhir hayat. Di beberapa daerah di Nganjuk, Jawa Timur, penggunaan pleret dalam acara pernikahan masih dapat dijumpai.

Kalau SettiaBlog bilang ritual-ritual seperti itu, pasti ada yang bilang itu bid’ah. Mbok jangan dikit-dikit bilang bid'ah. Semua ritual di Jawa itu sebenarnya bentuk syukur kepada Allah Ta'ala dengan bersedekah makanan, karena Jawa di anugerahi tanah yang subur. Itu alasan Sunan Ampel dan semua wali songo sepakat membiarkan adat-adat seperti itu tetap di pertahankan. Perlu di ingat, penyebaran agama islam di Indonesia bukan di sebarkan oleh pedagang Arab tapi oleh orang Jawa sendiri. Para pedagang dari Arab, India dan yang lain, jaman dulu di anggap golongan sudra dan golongan sudra tidak boleh mengajarkan agama, yang boleh mengajar itu golongan brahmana (orang yang sudah tidak memikirkan dunia). Mengapa sunan ampel boleh menyebarkan agama, ibunya sunan ampel itu dari kerajaan Singosari yang menikah dengan raja di Campa (kamboja sekarang). Dia kembali ke Jawa dengan membawa bukti kalau dia keturunan raja Singosari, makanya oleh raja Majapahit dia di masukkan golongan brahmana dan boleh menyebarkan agama islam di Jawa.(banyak pembelokan sejarah yang ada di buku - buku pelajaran).

Feb 13, 2021

Tips Melatih Logika Berbicara

 


Untuk para Youtuber, terutama yng sering kehabisan ide. Tidak perlu kita buat yang aneh-aneh. Ambil saja ysng ada di sekitar kita. Misalnya seperti yang di lakukan Selena Gomez, Selena + Chef yang tayang di HBO Max. Dia bukan seorang Chef, tapi dia berkolaborasi dengan banyak Chef. Dan penyajian acaranya sangat natural, sehingga banyak kelucuan dari tingkah Selena. Di sini menariknya. Lihat cuplikan klip di atas! Hal yang di lakukan Selena ini kan bisa di terapkan dalam banyak bidang. Ya, paling kita hanya butuh ruangan untuk studio mini. Kita tidak perlu menggurui orang lain dalam menjadi seorang Youtuber. Sharing pengalaman sesuai kemampuan yang kita punya, ini lebih bijaksana. Selena, SettiaBlog akui team kamu cukup kreatif. O..ya, Selena...teman kamu di season 2 kok tiba-tiba bisa ngomong, sekali-kali mata dan rambutnya suruh buat warna hitam.

Feb 10, 2021

Mengenal 9 Kecerdasan Dasar Manusia




Taylor, lihat klip di atas! Bentuk tempat kerja SettiaBlog sudah di rubah, tidak bentuk benteng lagi. Bangunan induknya berbentuk prisma trapesium. Di depan itu ada 2 pohon pule untuk mengganti pohon palm, tapi belum agrom (rimbun), waktu di tanam besar batangnya baru sepaha kamu, besok kalau sudah besar akan terlihat agrom. Di depan ada satu rumpun pohon bambu kuning, depan paling utara ada deretan bambu jepang. Khusus pohon pule-nya ada 9 Tay, di putar mengelilingi gedung, depan 2, samping kiri 2, samping kanan 2 dan belakang 3. Angka 9 itu sebagai pengingat adanya kecerdasan dasar yang di miliki oleh manusia. Harapannya orang-orangyang di dalamnya akan mengetahui kecerdasan mana yang menonjol pada diri mereka, agar mereka lebih mudah mengenali kemampuan yang di miliki mereka. Kalau lagunya ambil lagu kamu Tay yang "august'.

Ada 9 jenis kecerdasan dasar manusia yang setiap intinya orang itu cerdas dalam bidang-bidang tertentu. Setiap orang memiliki tingkat kecerdasaan yang berbeda-beda. Biasanya hal ini diukur dari seberapa tinggi skor tes IQ yang mereka lakukan. Tapi tahukah Anda, memiliki IQ yang tinggi tidak membuat segalanya lebih mudah. IQ tinggi tidak mengukur setiap jenis kecerdasan manusia, tidak setiap orang jenius adalah kutu buku.

Feb 8, 2021

Rahasia di Balik Lafadz Adzan

   


Klip di atas itu adalah adzan. Banyak orang-orang non-muslim yang mengakui ketika mendengar adzan merasakan ketenangan. Memang benar adanya, SettiaBlog juga merasakan itu, walaupun SettiaBlog muslim dari kecil. Yang paling terasa itu ketika mendengar adzan subuh. Ada sedikit cerita, meng-esa-kan Allah (tauhidullah) dalam segala hal, baik dengan hati, lisan (ucapan), maupun amal perbuatan sehari-hari ternyata tidak semudah yang SettiaBlog bayangkan. Dalam mencari keyakinan tentang ke-esa-an Allah, SettiaBlog pernah mengalami perang batin yang sangat dalam. Kalau tidak salah, waktu itu SettiaBlog kelas 2 SMA, SettiaBlog mengalami tekanan berat, sampai batas titik 0. Dalam keadaan yang tak menentu itu SettiaBlog sering tidak bisa tidur ketika malam sampai menjelang pagi hari. Pernah suatu malam menjelang subuh, entah kenapa SettiaBlog ingin sekali keluar rumah. Perlahan-lahan dari masjid terdengar adzan, ada perasaan trenyuh (terharu campur sedih) dalam diri SettiaBlog dan SettiaBlog mendongakkan kepala ke langit. Terlihat semburat cahaya tipis mengelilingi seluruh langit yang gelap. SettiaBlog buru-buru mandi, pakai baju, ambil sarung langsung pergi ke mushola terdekat. Dan cerita di atas benar pernah SettiaBlog alami.

Adzan merupakan pertanda masuknya waktu sholat, saat adzan dikumandangkan pertanda bahwa Allah telah memanggil hambanya untuk sejenak meninggalkan semua aktivitas yang sedang di lakukan. Kita tau bahwa adzan diulang-ulang disetiap lafadznya. Mengapa demikian? tentunya dibalik pengulangan tersebut menyimpan banyak rahasia makna di dalamnya, sebab adzan merupakan seruan untuk memenuhi panggilan-Nya. Rahasia dibalik lafadz-lafadz adzan telah dijelaskan oleh Imam ‘Iyadh, beliau menyebutkan bahwasanya adzan adalah perkataan yang mencakup akidah dan keimanan, mulai dari lafadz allahu akbar yang bermakna tetapnya dzat dengan sifat kesempurnaan-Nya, serta membersihkan segala hal yang mustahil dimiliki Allah.

Feb 5, 2021

Sentuhan Wanita di Dunia Marketing

  


 Maddie, Ari, Sia, Selena, Taylor dan yang lain. Klip di atas itu kolaborasi tari balet dan tari Jawa. Lalu apa yang membedakan tari Jawa dengan tari yang lainnya. Keluwesan gerak. Tari Jawa memiliki keluwesan gerak. Coba perhatikan gerakan jari tangan sang penari. Keluwesan itu tidak hanya dalam tari saja. Marketing juga memerlukan keluwesan. Marketing merupakan bagian terpenting dari sebuah usaha atau bisnis, sebagai garda terdepan untuk kelangsungan hidup sebuah usaha. Untuk itu, posisi marketing dalam sebuah bisnis mutlak harus dipegang oleh orang yang luwes dalam berinteraksi, baik dalam soal bisnis maupun hubungan sosial.

Feb 3, 2021

Wirausaha Bisnis itu Ibarat Lautan

  


 Selena, gadis di klip Baila conmigo yang mengenakan bikini beach volleyball warna deep blue sea, itu siapa? Cantik dan sexy ya, ketika pakai warna deep blue sea. Dasar SettiaBlog suka warna biru, apalagi kalau lihat yang kenakan dress deep blue sea sedikit nyrawang terkena cahaya. (thu...kan, SettiaBlog ngacau). Kalau klip di atas itu, sekelumit keindahan laut di Raja Ampat Papua, Indonesia. Lautan dikenal menyimpan banyak misteri dan keindahan, Wirausaha: bisnis itu ibarat lautan. Makna lautan dalam mengarungi samudera wirausaha. Karena kemegahan ciptaan Sang Maha Kuasa ini memberikan banyak sumber inspirasi. Dimana gulungan ombak serta kekayaan alam yang tersimpan di dalamnya bukan saja mampu menghidupi banyak orang. Lebih dari itu, makna yang terkandung bisa kita petik hikmahnya sebagai tuntunan menjalankan sebuah usaha.

Konsep dasar wirausaha: “Bisnis itu umpama lautan. Pengusaha ibarat nelayan. Perusahaan laksana perahu. Produk bagaikan umpan. Sedang konsumen seperti ikannya”