Oct 24, 2019

Jangan Abaikan Pasangan


lose you to love me, selena gomez

Pada September 2017 Selena Gomez mengumumkan akan melakukan operasi transplantasi ginjal kepada penggemar, karena penyakit lupus yang di deritanya. SettiaBlog sering sharing sama dia, hingga bisa rasakan bagaimana beratnya dia berjuang mempertahankan hidup dari serangan lupus dan penderitaan dia saat di khianati pacarnya. Dia berusaha tetap tegar dan tersenyum, ini yang ingin dia sampaikan dalam lagu Lose You To Love Me. Klip di atas sengaja di buat hitam putih
gambaran kejujuran perasaan yang di sampaikan lewat lagu. Dari klip dan lirik di atas SettiaBlog tergugah dan menghimbau pada mereka yang memiliki pasangan, jangan sampai mengabaikan rasa sayang dari pasangannya. Dan SettiaBlog ada sedikit TIps untuk memperbaiki komunikasi dan semakin mendekatakan diri dengan pasangan.

• Ingatlah kalau mendengarkan adalah sebuah tanda cinta. Daripada terus menerus memaksa (secara tidak langsung) pasangan untuk mendengarkan Anda, cobalah dengarkan dia dengan lebih fokus dan serius.

• Buat jadwal bicara rutin. Di situ Anda dan pasangan bisa saling bergantian cerita. Pastikan Anda dan pasangan patuh pada jadwal ini, tetapi jika ada sesi bicara dadakan juga tak masalah. Pastikan tidak ada anak, saudara, keluarga, atau teman menginterupsi perbincangan Anda berdua.

• Hadirlah seutuhnya. Maksudnya Anda tidak hanya menyediakan telinga untuk mendengarkan pasangan, tetapi juga hadir dengan pikiran yang fokus dan tidak terbagi. Matikan semua alat komunikasi dan hentikan semua kegiatan yang tengah Anda lakukan.

• Tunjukkan kalau Anda mendengarkannya dengan menggunakan bahasa tubuh. Contohnya dengan menghadapkan tubuh secara menyeluruh ke pasangan dan sesekali condong mendekatinya. Belajar juga untuk bersabar karena Anda tidak tahu akan berapa lama kisah yang akan disampaikan oleh pasangan.

• Tahan diri Anda untuk memotong ceritanya sehingga pasangan merasa Anda menghormatinya. Tunjukkan kesungguhan Anda sehingga pasangan tidak akan lagi segan memberitahukan isi hatinya.

• Jangan ragu untuk mengajukan klarifikasi yang bisa digunakan untuk mendorong pasangan lebih terbuka dan bercerita lebih banyak, seperti "Terus, habis itu reaksi kamu bagaimana?". Ingatlah untuk tidak mengambil kesimpulan saat ceritanya belum selesai.

• Hindari melengkapi kalimat pasangan selagi dia bercerita. Sebab itu akan membuat pasangan merasa tidak dihargai. Tunjukkan keterlibatan dan minat Anda dengan beberapa kata yang tulus, seperti "uh-ya," "Begitu, itu masuk akal," dan "wow."

• Jika merasa bosan, hindari menghentikan pembicaraanya. Cobalah untuk mengajukan pertanyaan untuk membuat diri Anda lebih aktif dan hilangkan rasa kantuk.

• Ucapkan terima kasih pada pasangan karena sudah mau menceritakan masalahnya pada Anda. Jangan lupa ucapkan selamat pada diri sendiri karena Anda sudah belajar jadi pendengar yang lebih baik.

No comments:

Post a Comment