Aug 31, 2022

Alasan Kenapa Anda Harus Bangkit Lagi!

 



Klip di atas "forgotten season" milik Yoon Kyung Cho, yang dulu SettiaBlog bilang ada yang mirip dengan gendhuk SettiaBlog, itu bibirnya sama - sama susah tersenyum. SettiaBlog tertarik dengan liriknya.
The returning seasons give me dreams
yet the impossible dreams make me sad,
they make me cry.

Yang jelas, siapapun Anda berhak untuk bahagia dan selalu bersyukur dengan semua yang telah dilalui hingga menjadi milik Anda sekarang. Ketika Anda down dan sedih, pasti ada cara untuk kembali kuat menjalani hidup sekaligus lebih sayang diri sendiri seutuhnya. Jangan menyerah! Dalam perjalanan menuju kesuksesan, Anda pasti akan dihadapkan dengan pilihan untuk menyerah atau lanjut. Tidak mudah untuk memilih lanjut, apalagi jika rintangan di depan mata menjadi lebih sulit. Mungkin ada 1000 alasan di mana Anda ingin menyerah, tetapi ada alasan mengapa Anda harus tetap berusaha dan berjuang!

1. Saya Tidak Ingin Anda Menyerah

Katakan kalimat tersebut pada diri Anda. Seringkali alasan untuk Anda menyerah datang dari diri Anda sendiri. Untuk itu, jangan biarkan diri Anda untuk menyerah. Bayangkan kerja keras yang telah Anda berikan agar Anda sampai pada tahap sekarang. Lalu bayangkan uang dan waktu yang telah Anda habiskan untuk bertemu dengan orang-orang yang membantu Anda sampai saat ini.
“Hanya mereka yang berani gagal yang dapat meraih keberhasilan”
 

2. Apa Hal Terburuk yang Dapat Terjadi?

Di setiap situasi yang menegangkan, tanyakan pada diri Anda sendiri, Hal terburuk apa yang dapat terjadi? Jika Anda mencoba dan gagal, yang terburuk adalah Anda harus mencoba lagi. Layaknya Anda belajar bersepeda, jika Anda mencoba dan jatuh, hal terburuk yang dapat terjadi adalah Anda terluka. Tetapi apakah luka tersebut harus menghentikan Anda untuk mencoba? Tentu tidak! Oleh karena itu, apabila Anda mencoba kemudian gagal, teruslah mencoba sampai Anda berhasil.
“Jika kita memulainya dengan kepastian, kita akan berakhir dalam keraguan, tetapi jika kita memulainya dengan keraguan, dan bersabar menghadapinya, kita akan berakhir dalam kepastian”

 3. Terdapat Alasan Mengapa Anda di Sini

Anda telah berusaha untuk sampai pada tahap yang sekarang, apakah Anda langsung ingin menyerah? Untuk mengembangkan ketekunan, Anda hanya perlu melakukan langkah kecil, langkah kecil tersebut akan menghasilkan pencapaian kecil, dan beberapa pencapaian kecil akan menciptakan kesuksesan. Bayangkan proses ini seperti ketika Anda menyusun puzzle, di mana Anda menambahkan potongan gambar untuk mendapatkan gambaran utuh. Terdapat banyak alasan mengapa Anda di sini, baik hal sederhana seperti uang atau misi di dalam hidup. Dengan menemukan arti hidup Anda, Anda akan lebih gigih menjalani proses yang sulit. Temukan alasan tersebut dan jangan pernah melepaskannya. Jadikan alasan tersebut motivasi untuk Anda terus maju.
“Kegagalan tidak diukur dari apa yang telah Anda raih, namun kegagalan yang telah Anda hadapi, dan keberanian yang membuat Anda tetap berjuang melawan rintangan yang bertubi-tubi”

  4. Tenangkan Diri Anda

Gerak gerik tubuh Anda memberikan banyak arti. Misalnya seseorang yang tidak semangat tentunya akan berwajah lesu, duduk membungkuk atau berjalan dengan malas-malasan. Keinginan untuk menyerah tidak hanya datang dari otak, melainkan dari seluruh tubuh Anda. Ubahlah sikap Anda! Berjalan dengan tegap, lakukan percakapan dengan penuh percaya diri, dan sebagainya. Jika Anda membutuhkan waktu untuk istirahat, maka luangkanlah waktu Anda. Rekreasi, olahraga atau berkumpul bersama teman dan keluarga merupakan cara yang baik untuk menyegarkan kembali fisik dan mental Anda untuk terus berjuang.
“Orang-orang menjadi begitu luar biasa ketika mereka mulai berpikir bahwa mereka bisa melakukan sesuatu. Saat mereka percaya pada diri mereka sendiri, mereka memiliki rahasia kesuksesan yang pertama”

5. Salurkan Energi Anda untuk Hal yang Lain

Menyerah tentunya membutuhkan energi. Dibandingkan Anda menggunakan energi yang Anda miliki untuk menyerah, salurkanlah energi tersebut untuk hal lainnya. Misalnya Anda dapat menginvestasikan energi Anda untuk mempelajari hal yang baru guna mencapai tujuan utama. Pengetahuan juga dapat membantu Anda untuk terus maju. Bahkan Anda dapat menyalurkan energi yang Anda miliki untuk menginspirasi orang lain. Dengan memberikan inspirasi kepada orang lain, Anda akan mendapatkan energi yang positif dari orang tersebut. Anda pun akan lebih bangga dengan diri Anda sendiri dan pencapaian yang telah Anda gapai hingga saat ini.
“Dan bahwa setiap pengalaman mestilah dimasukkan ke dalam kehidupan, guna memperkaya kehidupan itu sendiri. Karena tiada kata akhir untuk belajar seperti juga tiada kata akhir untuk kehidupan”

6. Komunikasikan Rencana Anda untuk Menyerah

Jika Anda mengatakan pada orang-orang yang telah Anda berikan inspirasi bahwa Anda akan menyerah, pastinya mereka akan sangat menyayangkan hal tersebut. Mereka tidak akan membiarkan Anda menyerah. Hal ini dikarenakan jika Anda menyerah atas hal yang telah diapresiasi orang, orang tersebut pun akan merasakan dampak negatif. Kurangnya kegigihan Anda akan menghancurkan impian orang lain sekaligus Anda sendiri.
“Kita menilai diri kita dengan mengukur dari apa yang kita rasa mampu untuk kerjakan, orang lain mengukur kita dengan mengukur dari apa yang telah kita lakukan”

7. Masalah yang Ada Tidak Seburuk yang Anda Bayangkan

Walaupun menyerah terasa seperti salah satu pilihan, jangan pernah mengambil pilihan tersebut karena masih banyak orang di luar sana yang bernasib lebih buruk dari Anda. Anda kehilangan uang, tertipu, diberhentikan dari perusahaan, mungkin alasan tersebut cukup bagus untuk membuat Anda menyerah, tetapi pada kenyataannya, Anda tidak seharusnya menyerah. Situasi tersebut memang tidak menyenangkan, tetapi di luar sana ada orang bangkrut, tempat tinggalnya disita, dan keluarganya berantakan. Hal tersebut lebih buruk daripada yang Anda hadapi sekarang. Sering kali Anda membayangkan hal buruk terjadi, sebelum hal tersebut benar-benar terjadi. Dan di dalam bayangan Anda, hal tersebut menjadi lebih buruk dibandingkan kenyataannya.
“Tak ada rahasia untuk menggapai sukses. Sukses itu dapat terjadi karena persiapan, kerja keras dan mau belajar dari kegagalan”

 8. Anda Adalah Narator Diri Anda Sekarang

Menyerah adalah hal yang Anda katakan pada diri Anda sendiri. Dan untuk menghilangkannya, semangat tersebut harus timbul dari dalam. Motivasi diri Anda untuk terus berjuang, carilah inspirasi dari membaca buku atau bercakap dengan orang yang lebih sukses dibandingkan Anda. Kembangkan diri Anda untuk lebih gigih dalam menghadapi masalah. Jika Anda berhasil mengalahkan pribadi Anda yang negatif maka jalur yang akan Anda lalui akan lebih mudah.
“Urusan kita dalam kehidupan bukanlah untuk melampaui orang lain, tetapi untuk melampaui diri sendiri, untuk memecahkan rekor kita sendiri, dan untuk melampaui hari kemarin dengan hari ini”



Bottom Note

“Menyerah pada impian sama seperti hidup dengan mimpi buruk. Kejar dan jadikan semua impian Anda nyata!”

“Allah SWT tidak akan pernah memberikan sebuah mimpi yang tak mampu Anda gapai.”

“Setiap mimpi besar dimulai dari seorang pemimpi. Ingatlah, Anda memiliki kekuatan, kesabaran, serta harapan dalam diri Anda untuk meraih impian dan mengubah dunia.”

“Tak usah bersedih ketika impian Anda tidak menjadi kenyataan. Bersyukurlah bahwa mimpi buruk tidak jadi nyata.”

Aug 29, 2022

Pola Pikir Rasional yang Mengutamakan Akal Sehat

 



Klip di atas itu ilustrasi yang menggambarkan keadaan perang Dunia 2 dalam film Pearl Harbor. Pasti begitu mencekam suasananya dan tentu tak seorangpun yang ingin melihat kejadian itu terulang lagi. Di Indonesia sendiri juga mengalaminya, kalau dalam catatan sejarah mungkin ilustrasi di atas seperti yang terjadi di Surabaya. Naah...para saksi sejarah terutama yang ikut terlibat dalam pertempuran di Surabaya harus menceritakan kejadian ini secara gamblang dan rasional biar generasi berikutnya ngerti dan ndak salah paham lagi tentang sejarah Indonesia. SettiaBlog mengetik bahasan sambil ngemil, ini ada Tela-tela, ini tanpa bumbu, SettiaBlog ndak suka yang di kasih bumbu. Lanjut ya... Lagunya sendiri SettiaBlog ambil 'fade to black' milik Metallica. Ini juga termasuk lagu kesukaan SettiaBlog. Liriknya c tentang perasaan putus asa karena sudah merasa tidak memiliki harapan untuk hidup. Makanya leluhur Jawa mengingatkan agar kita selalu eling lan waspada agar menjadi seseorang selalu ingat akan asal usul serta tujuan hidupnya di dunia, hal ini yang mendasari pemikiran rasional (menggunakan akal pikir secara sehat). Pemikiran rasional merupakan kemampuan seseorang untuk menarik kesimpulan yang berdasar dan dapat dibenarkan atau didukung oleh data, aturan, serta logika. Atau dapat dikatakan bahwa rasional merupakan kata sifat yang berkaitan dengan kemampuan seseorang berpikir relevan dan logis, didukung data tepercaya, serta dibenarkan oleh aturan yang berlaku.

Dan orang yang berpikir secara rasional memiliki karakterisitik tertentu yang bisa dikenali.

• Orang-orang yang berpikir rasional selalu berpikir jauh ke depan tentang tujuan dan masa depan dibandingkan memikirkan masa lalu.

• Orang yang berpikir rasional tidak mudah terbawa arus. Mereka membutuhkan alasan yang pasti dan masuk akal, serta rencana yang jelas, sebelum setuju mengikuti atau melakukan sesuatu.

• Orang rasional akan membuat perencanaan yang jelas sebelum melakukan sesuatu. Bukan saja merencanakannya, mereka adalah orang yang menjalankan apa yang telah direncanakan.

• Sebelum membuat keputusan, seseorang yang rasional juga akan mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan, pro dan kontra dari sesuatu. Mereka juga akan mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dan serinci mungkin karena penting untuk mengambil keputusan berdasarkan fakta.

• Orang yang rasional sangat mudah mendapatkan informasi yang dibutuhkan karena sebelumnya telah banyak mengoleksi informasi untuk berbagai hal dan mengetahui sumber-sumber tepercaya.

• Sebagai orang yang rasional, Anda juga tidak pernah membiarkan emosi menghalangi Anda untuk melakukan sesuatu yang benar untuk dilakukan. Terlepas dari apa pun yang Anda rasakan.

Lalu apa pentingnya berpikir rasional? Ada banyak manfaat yang dapat diperoleh dari proses berpikir rasional.

1. Dapat berpikir kritis

Pola pikir rasional dapat memungkinkan Anda untuk mengetahui langkah-langkah berpikir sebelum sampai pada kesimpulan. Dengan demikian, Anda akan mampu mengkritisi proses berpikir Anda sendiri jika ada sesuatu yang terasa tidak relevan.

2. Membantu mempelajari keterampilan baru

Salah satu manfaat pola pikir rasional adalah membantu mempelajari keterampilan baru. Saat hendak mempelajari hal baru, pola pikir ini akan membantu Anda memecah tindakan menjadi langkah demi langkah yang realistis untuk mencapai tujuan.Dengan demikian, bukan saja Anda dapat meningkatkan pemikiran Anda sendiri, tetapi Anda juga dapat membantu orang lain meningkatkan pemikiran mereka dengan metode tersebut.

3. Mendapatkan solusi terbaik pada setiap situasi

Pengalaman memang bisa menjadi pelajaran atau guru yang terbaik. Namun seiring waktu, situasi terus berganti dengan cepat sehingga bertindak atau memecahkan masalah hanya berdasarkan pada firasat dan pengalaman saja tidak cukup. Situasi yang pernah terjadi sebelumnya belum tentu akan mendapatkan hasil yang sama saat ini. Dengan berpikir rasional, Anda akan mencoba mengumpulkan data dan fakta terbaru sebelum mengambil sebuah kesimpulan.Jadi, dengan berpikir rasional, Anda akan tahu bahwa solusi lama belum tentu berlaku untuk situasi baru.

4. Mudah beradaptasi

Rasional adalah sebuah proses berpikir dengan kemampuan menggunakan pertimbangan berbeda dalam situasi yang juga berbeda.Oleh karena itu, saat berada dalam situasi baru atau asing, orang yang berpikir rasional adalah mereka yang mampu membuat penyesuaian dan selalu mempertimbangan hal-hal baru untuk mencapai tujuan.

Bisakah seseorang meningkatkan rasionalitasnya? Para ahli mengungkapkan bahwa hal tersebut dapat dilakukan. Hanya saja, sangat sulit untuk meningkatkan pemikiran rasional seseorang secara keseluruhan.Bahkan, sebenarnya tidak ada orang yang benar-benar rasional. Yang ada adalah kapasitas seseorang untuk berpikir rasional secara lebih dalam. Banyak hasil penelitian yang menunjukkan bahwa proses belajar di perguruan tinggi (kuliah) memiliki kontribusi pada kemampuan seseorang dalam berpikir kritis. Di sisi lain, penelitian juga secara konsisten menunjukkan bahwa kemampuan berpikir rasional ini hanya terkait pada hal-hal yang telah dipelajarinya di bangku kuliah dan bukan hal atau aspek lainnya. Hal ini dikarenakan, untuk dapat berpikir rasional, diperlukan keahlian berbeda di dalam situasi yang berbeda pula. Misalnya, logika berpikir saat melakukan penelitian di lab, tentu berbeda dengan logika yang digunakan untuk memasarkan hasil penelitian tersebut. Pada dasarnya, berpikir rasional adalah sebuah tantangan karena secara naluriah setiap orang memiliki berbagai pikiran bias dan irasionalitasnya sendiri.   

Kita mungkin tidak bisa menghilangkan bias ini dalam hidup. Namun, kita dapat berusaha mengenalinya dengan menantang diri sendiri untuk penasaran pada pandangan lain yang bertentangan dengan keyakinan kita. Semakin kuat perasaan tentang suatu masalah, semakin besar kemungkinan bias konfirmasi terjadi. Mencari penjelasan yang bersaing dan sudut pandang alternatif dengan pikiran terbuka akan membantu kita melihat masalah dan keyakinan lebih baik dari perspektif lain.



Bottom Note

Pola pikir rasional yang mengutamakan akal sehat memang sangat penting. Tapi SettiaBlog minta maaf, terkadang kita menghadapi takdir dari Allah SWT yang mungkin secara umum tidak rasional. Jika Anda membaca bahasan SettiaBlog dari awal Anda akan ngerti takdir yang harus di jalani SettiaBlog. Sekali lagi maaf lho ya, SettiaBlog tetap membiasakan diri dengan pola pikir rasional, ada kalanya memang yang SettiaBlog lakukan tidak rasional atau mungkin karena orang lain tidak mengalami seperti yang SettiaBlog alami makanya terkesan tidak rasional. Sebaliknya jika ada orang yang melakukan sesuatu yang SettiaBlog ndak bisa atau ndak kejangkau akal pikir SettiaBlog, mungkin SettiaBlog pun juga akan bilang itu tidak rasional.

Makanya SettiaBlog selalu menguatkan diri dengan ungkapan. 'Jangan meresahkan apa-apa yang bukan menjadi takdir kita. Jangan mengkhawatirkan apa-apa yang sudah tercatat baik oleh-Nya. Karena sekuat apapun harap yang diucap dan do'a yang dipanjat, kalau bukan bagiannya, maka ikhlaskanlah. Allah tau apa yang kita perlu, bukan apa yang kita mau. Semoga Allah ridha terhadap kita.'

"Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui," (QS Al-Baqarah: 216).

Di bawah ini ada klipnya VOB, group band metal cewek berhijab asal Indonesia yang habis tour Eropa. Ini SettiaBlog ambil yang "killing in the name", SettiaBlog suka Si Widi, keren permainan Bass-nya. Kalau saat bawain lagu resist nya Sepultura, Si Siti permainannya drum keren banget. Bagi SettiaBlog yang suka musik rock, prestasi VOB itu luar biasa, bangga SettiaBlog. Namun sebagian orang akan punya penilaian beda. Ini yang SettiaBlog maksud bahwa setiap orang memiliki takdir dan hidupnya masing - masing.


Aug 22, 2022

Fitrah Manusia dari Nol menuju ke Nol

 



Klip di atas itu Selena + Chef Season 4. Yang dulu suka nonton film seri Hannah Montana tentu tidak asing dengan tempat yang di gunakan Selena Gomez pada Selena + Chef Season 4 ini. SettiaBlog di Season 4 ini sangat suka dengan kombinasi warna yang kamu gunakan Selena. Gimana ya bilangnya, pokoknya paduan warnanya sangat imbang. Selena, ndak nyangka ya, acara Selena + Chef bisa terus berjalan dan semakin bagus...semakin bagus. Seperti itulah misteri kehidupan, terkadang sesuatu yang tidak di rencanakan bisa berhasil. Tapi yang jelas nilai plus dari Selena + Chef adalah, kamu berhasil membangun keakraban, kebersamaan, keceriaan dengan teman dan keluarga. Good job Selena! Banyak kok misteri yang ada di sekitar kita, di blognya Settia ini juga ada lho. Coba Anda buka bahasan SettiaBlog perpostingan (klik saja judulnya) nanti Anda akan melihat background bottom Note nya akan berbeda - beda. Dan seperti yang akhir - akhir ini kita lihat sudah banyak hal - hal yang dulu jadi misteri, sekarang sudah banyak yang terungkap. Ol. Eyang SettiaBlog beberapa hari yang lalu juga ngasih tahu, akan ada misteri yang besar akan terungkap. Ya, SettiaBlog tapi ndak tahu misteri apa itu, biarlah! Kalau waktunya terbuka juga pasti akan terbuka. O..ya Selena, Si Bocil Gracie kok ndak kelihatan di Season 4 ini?

Pada dasarnya manusia itu adalah makhluk yang lemah, ketika bayi ia tidak bisa mandiri sebagaimana makhluk lain. Ketika manusia dilahirkan, ia harus dilayani segala kebutuhannya bahkan sekedar untuk membersihkan kotorannya sendiri. Hal ini berbeda dengan makhluk lain contohnya ayam, binatang ini ketika keluar dari cangkang telurnya bisa langsung berjalan, bahkan mencari makan sendiri. Demikian juga dengan binatang-binatang lain. Manusia juga secara fisik tidak memiliki alat pertahanan khusus, tetapi binatang memilikinya. Harimau dengan taringnya, burung dan ayam dengan cakar dan paruhnya dan seterusnya. Ketidak berdayaan manusia, sebenarnya menunjukan bukti ketergantungan manusia dengan orang lain. Manusia membutuhkan bimbingan, arahan dan motivasi dari orang lain. Itu sebabnya ketergantungan manusia itu bukan hanya ketika bayi saja, tetapi sampai akhir hayat tetap akan membutuhkan yang lain. Ketika ia sudah dewasa pun akan selalu membutuhkan pertolongan orang lain. Itu sebabnya manusia harus sadar bahwa dirinya memang sangat lemah dan lemah. Keadaan manusia seperti ini sudah dijelaskan oleh Allah SWT dalam firman-Nya;

اَللّٰهُ الَّذِيْ خَلَقَكُمْ مِّنْ ضَعْفٍ ثُمَّ جَعَلَ مِنْۢ بَعْدِ ضَعْفٍ قُوَّةً ثُمَّ جَعَلَ مِنْۢ بَعْدِ قُوَّةٍ ضَعْفًا وَّشَيْبَةً ۗ يَخْلُقُ مَا يَشَآءُ ۚ وَهُوَ الْعَلِيْمُ الْقَدِيْرُ

“Allah-lah yang menciptakan kamu dari keadaan lemah, kemudian Dia menjadikan (kamu) setelah keadaan lemah itu menjadi kuat, kemudian Dia menjadikan (kamu) setelah kuat itu lemah (kembali) dan beruban. Dia menciptakan apa yang Dia kehendaki. Dan Dia Maha Mengetahui, Maha Kuasa.” QS. Ar-Rum 30: Ayat 54

Manusia memang merupakan makhluk yang paling sempurna yang diciptakan oleh Allah SWT dari sekian banyak makhluk ciptaan-Nya. Manusia adalah makhluk ciptaan yang berasal dari tanah yang disebut juga anak keturunan dari nabi Adam as dan Hawa, nabi Adam as adalah makhluk paling sempurna yang pertama kali diciptakan Allah SWT., atau dengan kata lain, manusia adalah makhluk-Nya yang paling sempurna dan sebaik-baik ciptaan dibandingkan makhluk-makhluk-Nya yang lain, tetapi sejatinya dengan mengacu keadaan manusia yang seperti keterangan di atas yang juga bersumber dari firman Allah tersebut seesungguhnya manusia diciptakan oleh Allah dalam kondisi yang sangat lemah. Kelemahan manusia sebenarnya bukan hanya dalam hal fisik, tetapi juga mental. Manusia diciptakan oleh Allah dalam kondisi yang sangat labil. Manusia selalu menghadapi kondisi-kondisi kritis yang sering menjerumuskan dalam perbuatan noda dan dosa. Manusia ditakdirkan dalam kondisi keluh kesah. Manusia ditakdirkan sebagai makhluk khoto wanisyian, (tempat salah dan lupa). Hal ini mengindikasikan bahwa tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini.

Dengan latar belakang manusia sebagai makhluk yang sangat lemah, baik fisik maupun psikologis maka menusia diberi kesempatan untuk memperbaiki kelemahannya tersebut. Akal adalah kelebihan yang bisa digunakan manusia untuk menanggulangi kelemahannya dalam hal fisik. Meskipun secara fisik lemah, tetapi dengan akalnya manusia bisa menjadi makhluk yang paling kuat. Sekuat-kuatnya seekor gajah seumpanya, tidak akan pernah bisa mengalahkan kekuatan manusia karena akalnya. Dengan akal manusia dapat melakukan segala perbuatan atau aktivitas jauh melampaui kekuatan fisiknya. Itulah fungsi akal yang hanya diberikan kepada manusia, maka dengan akal inilah manusia disebut sebagai makhluk yang paling sempurna dibandingkan dengan makhluk-makhluk lainya. Dengan akal ini manusia diharapkan dapat membaca arti kehidupan bagi manusia itu sendiri yakni, dari mana ia diciptakan, untuk apa ia diciptakan dan mau kemana ia diciptakan. Sebagaimana yang telah kita mafhum bersama sebagai seorang muslim bahwa kita telah diciptakan oleh Allah SWT didunia ini adalah hanya untuk mengabdi kepada-Nya saja karena suatu saat kita pasti akan kembali kepada-Nya jua. Allah swt telah mengisyaratkan pengabdian manusia tersebut dalam Al-Quran surat Al-An’am ayat 162

قُلْ اِنَّ صَلَا تِيْ وَنُسُكِيْ وَ مَحْيَايَ وَمَمَا تِيْ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْنَ ۙ 

“Katakanlah (Muhammad), Sesungguhnya sholatku, ibadahku, hidupku, dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan seluruh alam, (QS. Al-An’am 6: Ayat 162)

Sebagai makhluk yang telah diberikan kelebihan dibanding makhluk lain (dalam hal akal), manusia harus mempertanggung-jawabkan segala perbuatannya di dunia. Manusia harus menggunakan akal untuk memilih jalan kebaikan. Dengan akal inilah manusia yang hina dan dina menjadi makhluk yang paling sempurna. Manusia yang lemah menjadi makhluk yang paling kuat di muka bumi ini. Kita harus mampu sebagai manusia untuk memaksimalkan akal kita agar supaya dalam kehidupan berikutnya kita tidak termasuk orang yang merugi. Hal ini Rasulullah SAW telah menjelaskan bagaimana orang yang kuat dan bagaimana orang yang lemah dari sudut pemanfaatan akal kita. Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa: “Orang yang sempurna/kuat akalnya ialah yang mengoreksi dirinya dan bersedia beramal sebagai bekal setelah mati. Dan orang yang rendah/lemah adalah yang selalu menurutkan hawa nafsunya. Disamping itu, ia mengharapkan berbagai angan-angan kepada Allah.” (HR. Tirmidzi, ia mengatakan bahwa hadits ini hasan).

Selain anugerah akal, manusia juga diberi nafsu oleh Allah SWT. Nafsu ini juga menjadi ciri khas manusia dibanding makhluk yang lain. Jika malaikat tidak diberi nafsu sebagaimana halnya manusia, maka malaikat kedudukannya tidak lebih terhormat dari manusia. Fungsi nafsu adalah sebagai pendorong manusia untuk melakukan sesuatu bagi kebaikan manusia dalam memenuhi kebutuhan hidup di dunia. Nafsu memberi dorongan manusia untuk melakukan yang terbaik di dalam kehidupan ini. Itu sebabnya karena manusia yang sudah dibekali akal pikiran, harus mengoptimalkan dorongan nafsu baik bagi keberlangsungan hidupnya. Manusia yang bisa mengendalikan nafsunya adalah manusia pilihan yang memiliki kedudukan sangat mulia baik disisi Tuhan maupun manusia. Tetapi sebaliknya jika manusia memperturutkan hawa-nafsunya, maka manusia akan menjadi makhluk yang paling hina dan rendah kedudukannya.

Kodrat manusia sebagai tempat salah dan lupa menjadikan manusia memiliki kewajiban saling mengingatkan antara satu dengan yang lain. Kewajiban saling mengingatkan ini dalam Islam menjadi sebuah kewajiban dengan cara kebaikan dan kebijaksanaan. Islam mengajarkan ini karena jangan sampai terjadi justifikasi kebenaran mutlak atas pendapat seseorang. Setiap orang setinggi apapun ilmunya tetap akan pernah mengalami kegagalan, kekhilafan dan kealpaan. Itu sebabnya saling mengingatkan adalah menjadi kewajiban dari masing-masing individu dalam islam. bahkan kewajiban saling berbagi ilmu ini menjadi keharusan bagi seorang muslim agar tidak rugi dalam hidupnya.

Kesadaran kita akan kelemahan, membawa konsekuensi keterbukaan kita terhadap kritik dan saran dari orang lain. Itu sebabnya sebagai manusia, kita tidak boleh berfikir kolot, dan terlalu memaksakan kehendak meskipun itu sebuah kebaikan. Karena pada dasarnya setiap manusia akan memiliki batas dan standar yang berbeda-beda antara satu dengan yang lain. Manusia tidak boleh menjustifikasi sebagai manusia paling suci atau paling benar, karena kebenaran hanya milik Allah semata. Justru yang terbaik bagi manusia menurut Islam adalah memberi penerangan, mengajak kepada kebaikan dan memotivasi orang lain untuk kembali ke jalan yang benar, sebagaimana anjuran Rasulullah SAW bahwa sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia yang lainnya. Sebagai manusia yang cerdas yang selaras dengan hadits Rasulullah SAW tersebut, maka sudah seharusnya kita berusaha mencari bekal yang sebanyak-banyaknya yang benar-benar kita butuhkan untuk kehidupan di akhirat kelak. Janganlah kita memperjuangkan, membela sesuatu atau seseorang atau kelompok atau organisasi sampai mati-matian yang sebenarnya tidak kita butuhkan diakhirat kelak karena yang kita bela dan kita perjuangkan tidak bisa memberi manfaat dan pertolongan apa-apa, apabila tidak senafas dengan nilai-nilai dalam ajaran agama kita yakni Islam.



Bottom Note


"Success and failure are both part of life. Both are not permanent."
(Kesuksesan dan kegagalan, keduanya adalah bagian dari hidup. Dan keduanya tidaklah tetap)

"Home is where you're surrounded by other creatures that care about you."
(Rumah adalah dimana kamu dikelilingi oleh makhluk lain yang peduli padamu)

"So many people who love you. Don't focus on the people who don't."
(Ada banyak sekali manusia yang mencintaimu. Jangan fokus kepada mereka yang tidak)

"Give love in secret by praying for one another."
(Sampaikan cinta dalam diam, dengan saling mendo'akan satu sama lain.)

Aug 20, 2022

Jendela Hati

 



Selena, SettiaBlog tadi cari ikan jathul (ikan gupi sawah) di sungai, untuk makan ikannya Si Bocil Sazia. Yang ada dalam klip di atas itu lho, ada baby Arwana yang jenis RTG, biasanya di bilang Arwana Banjar, ya itu masih baby belum keluar warnanya. Dan empat ekor ikan Oscar, jenis Lemon dan Batik, ya sama masih kecil belum total keluar warnanya. SettiaBlog mengetik bahasan ini di temani lagunya Noah Cyrus yang "dear august", kebetulan August (Agustus) ini bulannya SettiaBlog dan lagunya juga enak banget untuk teman mengetik atau teman dalam perjalanan. Makna liriknya sendiri cukup dalam. Kayak, Patient (Kesabaran), They tell me that love is patient (Mereka bilang cinta adalah kesabaran). Dan SettiaBlog suka di bagian, Oh, dear August (Oh, hi Agustus), Tell me that there's light (Beritahu aku di mana ada cahaya), At the end of all this starless night (Di penghujung malam yang tanpa bintang ini). Noah...SettiaBlog akan menjawabnya, bagaimana menemukan cahaya....he....he....

Dalam hadits riwayat at-Tarmidzi, Rasulullah SAW bersabda, “Ketika cahaya telah masuk di dalam hati maka (hati itu) akan menjadi luas dan lapang.” Para sahabat bertanya, “Apa tandanya, ya Rasulullah?” Beliau menjawab, “Al-inabah ila dar al-khulud, wa at-tajafa‘an dar al-ghurur, wa al-isti’dad lil maut qabla nuzulih.” Yakni, kembali ke negeri keabadian (akhirat), menjauh dari negeri ketertipuan (dunia), dan bersiap-siap menjemput kematian sebelum datang kematian itu. Kemudian dalam kesempatan lain Rasulullah SAW bermunajat: "Ya Allah terangilah hati kami dengan cahaya petunjuk-Mu, seperti Engkau menyinari alam semesta ini selamanya dengan sang surya dan rahmat-Mu"

Satu unsur penting yang sangat fundamental dalam diri manusia adalah hati. Dalam istilah psikologi disebut juga dengan jiwa. Dalam jiwa inilah manusia merasakan indahnya nilai dan makna hidup. Nilai ini sering juga disebut dengan ruh, spirit dan dalam kata lain selalu disebut sebagai spiritual. Aktualitas spiritual akan berwujud dalam bentuk budi pekerti atau akhlak. Implikasi akhlak yang baik atau buruk bermula pada hati. Dalam hati itulah terdapat relung yang menjadi celah untuk saling mempengaruhi antara sifat baik dan sifat buruk atau jahat. Relung batin demikian yang kemudian kita disebut sebagai jendela hati. Jendela hati manusia dapat tertutup rapat dan dapat pula terbuka lebar. Kondisi ini sangat ditentukan oleh pengaruh dari dalam dan dari luar diri manusia itu sendiri. Memang hati manusia sangat sulit diduga dan diketahui, namun dapat mempengaruhi segala perilaku dan aktivitas sendi-sendi kehidupan sosial di lingkunganya. Ini disebabkan karena hati tidak bisa berdiri sendiri tetapi ditentukan juga oleh fikiran rasional sebagai pengendali sikap dan perilaku manusia.

Walaupun hati sulit ditebak, tetapi pintu masuk ke dalamnya dapat diketahui. Pintu itulah yang kita sebut sebagai jendela hati tempat masuknya kekuatan spiritual yang muncul dari jiwa yang telah melalui proses yang panjang yaitu pelatihan ruhaniah, riyadhah dan ibadah sebagaimana yang sudah dikaji oleh para ulama sufi dan para cendekiawan muslim terutama bagi mereka yang konsen pada pembinaan akhlak seperti al-Ghazali, Ibn Maskawaih dan Ibnu Qayyim dan yang lainnya. Mata adalah lentera hati, dan hati adalah jiwa syahadah yang amat luas dan sering juga disebut dengan qalbu. Dalam qalbu bersemayam rasa, cinta dan semangat keimanan dan keyakinan. Sebab itu qalbu perlu selalu diasah, dilatih dan disirami dengan kalimatun thayyibah seperti zikir, doa dan muhasabah dan proses yang paling efektif adalah dengan amaliyah dan ibadah. Melalui amaliyah dan ibadah akan menambah cemerlangnya sinar cahaya jiwa manusia. Hal itu akan memudahkan manusia untuk tampil dalam hidup ini tanpa beban. Hilangnya rasa takut kepada makhluk berganti dengan jubah cinta, yang memandang dunia sekitarnya dengan tanggung jawab ruhani yang luhur. Ketika itulah terbukanya jendela hati manusia dengan sempurna. Sehingga manusia akan bersikap pesimis dalam langkah hidupnya, mampu mengambil hikmah dari jejak kehidupan untuk menatap perjalanan panjang dan tak berujung. Kegalauan dirinya, dosa-dosanya, dia akui dan telanjangi di hadapan Sang kekasih (Allah SWT) sebagai pengakuan yang jujur. Bigitulah jika jendela hati sudah terbuka, manusia dengan mudah menerima kebenaran, memilah kebatilan dan melaksanakan kebaikan.

Ulama tasawuf menyebutkan bahwa jendela hati merupakan pintu masuk kesadaran diri. Melalui jendela hati, manusia sadar akan potensi nurani yang bersemayang di hatinya , mampu menggerakkan kehidupan sesuai dengan tanggung jawab moral yang dipikulnya. Disilah perlunya pendidikan ruhani (pendidikan iman) yang akan menjadikan manusia sebagai insan kamil (perfect human). Allah SWT telah menciptakan manusia seindah dan sesempurna ciptaan. Manusia memiliki nurani yang mempunyai kedalaman dan keluasan yang tak terbatas. Dan bahkan tak dapat dijangkau secara rasional akan keluasannya. Di hati itu terdapat pintu-pitu cahaya Ilahi yang bersemayam sesuai yang dikehendaki-Nya. Dan disini pula manusia tempat bersuka cita, bersedih dan bermuram durja. Bukalah jendela hati Anda. Biarkan cahaya Ilahi menerpa seluruh sudut kehidupan Anda. Anda bersuka cita dibawah semburat cahaya yang membuat seluruh mata memandang dan tubuh Anda bergerak bagaikan tarian yang terus meliukkan tubuh mengikuti musik cahaya mata hari. Karena benih-benih pengetahuan dan kearifan dalam jiwa Anda, hanya bisa di tumbuhkan karena siraman cahaya-Nya. Biarkan diri Anda diterpa sinar terang matahari, betapapun panasnya menyengat dan menghanguskan, namun kehidupan tidak akan pernah menemukan kesejatiannya tanpa percikan cahaya-Nya. Rasulullah SAW bersabda: "bahwa Allah SWT menciptakan makhluk dalam kegelapan. Kemudian ia memercikkan kepada mereka dari cahaya-Nya" ( HR. At-Tarmidzi ).

Jendela hati adalah hamparan yang sangat luas, sebab itu jangan sampai seluruh alam dan isinya masuk ke dalamnya sehingga tertutup untuk terbitnya cahaya Ilahi yang akan menerangi hidup ini. Tutuplah dan kosongkah hati Anda dari seluruh sifat dan zat yang dapat mengganggu kesucian bathin. Kunci pintu jendela hati Anda dari selain-Nya maka hati Anda akan dipenuhi oleh-Nya. Dunia adalah tabir yang membayang-bayangi cahaya-Nya. Bayang-bayang inilah yang sering kali menjadi kabut yang menutupi kesadaran, sehingga kita tak bisa melihat dengan jelas sesuatu yang benar di depan mata. Karena itu sucikanlah hati dari kecenderungan dunia fana, agar matahari kesadaran bisa terbit darinya. Lalu biarkan cahaya itu menyinari Anda dari setiap gerak dan diam Anda. Semakin terang cahaya dalam hati Anda, semakin benderang hamparan yang bisa kita lihat. Lalu apakah kita masih mungkin tersesat? Sepanjang hati kita tidak pekat, kita akan selamat. Berilah hati kita selalu nutrisi yang benar agar kejernihannya tidak tercemar. Bila hati kita benar, cahayanya akan mudah memantul. Karena hati ibarat cermin. Semakin jernih cermin semakin terang cahaya yang terpantul. Kita tentu akan menjadi hamba-Nya yang mudah melihat kebenaran, merasakannya, dan bahkan menjadikan kebenaran itu menjadi nafas kehidupan kita.

Dengan cermin jernih, gambaran dunia dan diri kita juga terlihat jelas dan bersih, tidak ada bagian-bagian yang samar. Kita terdinding olehnya, dan pintu perbendaharaan-Nya terbuka luas untuk kita. Pandangan kita melewati batasan dan waktu, sebab kekuasaan-Nya yang Maha Gaib terpancar dari jendela hati yang bening dan suci.

Rasulullah SAW memberikan teladan do'a meminta cahaya dalam hidup sehari-hari. Diceritakan Abdullah bin Abbas bahwa dia pernah tidur di dekat Rasulullah.  Tiba-tiba, Rasulullah bangun lalu bersiwak (sikat gigi) dan berwudhu. Selanjutnya, beliau membaca surah Ali Imran ayat 190-200. Setelah selesai, Rasulullah SAW shalat dua rakaat. Baik berdiri, ruku, dan sujud semuanya dilakukan dalam waktu yang panjang. Selesai shalat dua rakaat, Rasulullah SAW tidur lagi. Hal itu dilakukannya sampai tiga kali, sehingga ada enam rakaat. Semuanya dilakukan dengan bersiwak, berwudhu, dan membaca ayat yang sama. Setelah itu, Rasulullah SAW menunaikan shalat witir tiga rakaat. Seusai azan dikumandang muazin, keluarlah Rasulullah SAW untuk shalat Subuh. Beliau berdoa: 

اللَّهُمَّ اجْعَلْ فِي قَلْبِي نُورًا وَفِي لِسَانِي نُورًا وَاجْعَلْ فِي سَمْعِي نُورًا وَاجْعَلْ فِي بَصَرِي نُورًا وَاجْعَلْ مِنْ خَلْفِي نُورًا وَمِنْ أَمَامِي نُورًا وَاجْعَلْ مِنْ فَوْقِي نُورًا وَمِنْ تَحْتِي نُورًا اللَّهُمَّ أَعْطِنِي نُورًا 

Allahummaj’al fi qalbi nuran wa fi lisani nuran waj’al fi sam’i nuran, waj’al I bashari nuran, waj’al min khalfi nuran, wamin amami nuran, waj’al min fauqi nuran, wa min tahti nuran, allahuumma a’thini nuran
“Ya Allah, jadikanlah di dalam hatiku cahaya dan di dalam lisanku (juga) cahaya. Jadikanlah di dalam pendengaranku cahaya dan di dalam penglihatanku (juga) cahaya. Jadikanlah dari belakangku cahaya dan dari depanku (juga) cahaya. Jadikanlan dari atasku cahaya dan dari bawahku (juga) cahaya. Ya Allah, berilah aku cahaya.” (HR Bukhari Muslim).

Dalam do'a tersebut jelas sekali bahwa yang pertama disebut adalah hati. Hati yang bercahaya yang letaknya berada di bagian pusat tubuh manusia adalah hati yang bersinar dan memberi efek terang pada seluruh tubuh.



Bottom Note

Kata orang-orang penggemar ikan hias, kalau ikan Arwana golden atau lebih dikenal saat ini dengan nama Red Tail Gold (RTG) sangat cocok untuk dipelihara di dalam ruangan tengah rumah, karena dipercaya mempunyai kekuatan energi positif yang besar untuk membawa ketenangan dalam rumah dan membawa perasaan tentram bagi pemiliknya. Wajar rasanya jika energi positif terpancar di sekitar ikan Arwana tersebut. Karena di situ ada cinta kasih Sang pemilik ikan terhadap Arwana tersebut dan bentuk syukur kepada Allah SWT yang telah menciptakan makhluk seindah ikan Arwana. Cinta kasih dan rasa syukur itulah yang menjadikan suasana tenang dan tentram, tentu karena kasih - sayang dari Allah SWT.

Aug 15, 2022

Tip's Kuatkan Diri Hadapi Kenyataan yang Tak Sesuai Harapan

 



Klip di atas itu daun Philo Lacerum ( Philodendron Lacerum). Cantik ya warna dan bentuk daunnya. Ndak tahu, itu SettiaBlog ambil dari posisi atas, pada malam hari  dengan cahaya lampu kuning kok bisa cantik gitu ya tampilan warna hijaunya.  Kalau backsoundnya SettiaBlog ambil "if i leave' . SettiaBlog suka di nada bagian tengah, sangat indah. Kalau liriknya c tentang 'kenyataan yang di hadapi tidak sesuai dengan harapan' dan ini pasti banyak yang mengalaminya, termasuk SettiaBlog. Sebagai manusia kita selalu punya ekspektasi dalam hidup. Kita selalu punya harapan dan keinginan untuk diwujudkan. Namun, kenyataannya kadang kita dihadapkan pada situasi kenyataan yang jauh sekali dari harapan.

Menghadapi kenyataan yang ndak sesuai harapan bisa cukup menyulitkan kita. Perasaan pun bisa campur aduk dibuatnya. Ada rasa sedih, lelah, kecewa, hingga marah yang bercampur jadi satu. Di saat seperti ini, kita perlu kembali bangkit dan menguatkan diri.

1. Terima Realitas Apa Adanya

Kenyataan yang tak sesuai harapan dan kita tak bisa mengubahnya lagi? Maka, kita perlu menerima realitas tersebut apa adanya. Sebelum mencari-cari alasan atau penyebab kenapa kenyataan tak sesuai harapan, kita perlu mengambil jeda dan mengizinkan diri menerima situasi yang ada dengan apa adanya. Ini langkah pertama untuk membantu meringankan rasa tidak nyaman di dalam dada.

2. Beri Diri Waktu untuk Memproses Semuanya

Cara dan waktu yang dibutuhkan tiap orang untuk menenangkan diri bisa berbeda-beda. Jadi, kalau situasi yang ada saat ini masih terlalu sulit untuk dipahami atau dicerna, beri diri sendiri waktu. Izinkan diri memproses semua hal yang tak nyaman dan situasi yang ada. Namun, jangan terlalu lama berlarut-larut dalam kesedihan sebab hidup masih perlu diperjuangkan lagi.

3. Ambil Arah Baru

Saat ada mimpi yang tak berhasil diwujudkan, itu bukan berarti kegagalan. Bisa jadi ini hanya pertanda diri Anda hanya perlu mengambil arah baru. Bisa jadi ini sinyal ada pilihan lain yang lebih baik untuk diambil. Seringkali kenyataan yang tak sesuai harapan menjadi langkah awal untuk mengambil jalan yang berbeda.

4. Dapatkan Hikmah Terbaik yang Ada

Segala sesuatunya terjadi karena ada alasannya sendiri. Ketika kenyataan tak sesuai harapan, ada baiknya untuk mencoba melihat sisi baiknya saja. Ambil pelajaran atau hikmah dari kejadian atau situasi yang ada. Dengan demikian, kita bisa punya kekuatan baru untuk melangkah maju.

5. Berterima Kasih pada Diri yang Sudah Bertahan

Berterima kasihlah pada diri sendiri yang sudah berjuang dan bertahan hingga detik ini. Saat kenyataan tak sesuai harapan, kita mungkin akan diliputi rasa bersalah. Walau tidak nyaman dan segalanya terasa sudah tak menghadirkan harapan, cobalah untuk meluangkan sedikit ruang untuk diri sendiri. Berterima kasih pada diri yang sudah bertahan hingga detik ini bisa hadirkan seulas senyuman baru di wajah.

Dan yang terpenting, kita harus sadar bahwa kita bisa hidup karena kasih dan sayangnya Allah SWT. Oleh karena itu kita harus memancarkan kasih dan sayang yang telah di berikan oleh Allah SWT pada kita ke semua aspek kehidupan kita. Semoga apa pun kesulitan yang sedang Anda hadapi saat ini, ada kemudahan yang bisa segera didapatkan. Semoga apa pun masalah yang sedang Anda alami saat ini, ada jalan keluar terbaik yang bisa didapatkan di waktu yang paling tepat.


Bottom Note

“Your thoughts are like the seeds you plant in your garden. Your beliefs are like the soil in which you plant these seeds.”

“Pikiran Anda seperti benih yang Anda tanam di kebun Anda. Keyakinan Anda seperti tanah tempat Anda menanam benih ini.”

“There is a soul force in the Universe, which if we permit it will flow through us and produce miraculous results.”
“Ada kekuatan jiwa di alam semesta, yang jika kita mengizinkannya akan mengalir melalui kita dan menghasilkan hasil yang ajaib.”

“Only those who can see the invisible can do the impossible.”
“Hanya mereka yang bisa melihat yang tidak terlihat dapat melakukan hal yang mustahil.”

“Carefully watch your THOUGHTS, for they become your WORDS. Manage and watch your WORDS, for they will become your ACTIONS. Consider and judge your ACTIONS, for they have become your HABITS. Acknowledge and watch your HABITS, for they shall become your VALUES. Understand and embrace your VALUES, for they become YOUR DESTINY.”
“Hati-hati dalam menggunakan PIKIRAN Anda, karena mereka akan menjadi KATA-KATA Anda. Kelola dan awasi KATA-KATA Anda, karena mereka akan menjadi TINDAKAN Anda. Pertimbangkan dan nilai TINDAKAN Anda, karena mereka telah menjadi KEBIASAAN Anda. Akui dan perhatikan KEBIASAAN Anda, karena mereka akan menjadi STANDAR HIDUP Anda. Pahami dan rangkullah STANDAR HIDUP Anda, karena itu menjadi TUJUAN ANDA.”

Aug 10, 2022

Pentingnya Menerapkan Pendekatan Emosional

 



Klip di atas itu memperlihatkan putri Leonor bersama keluarganya lagi dinner di restaurant Ola de Mar di Palma de Mallorca. Lihat baju yang di kenakan putri Leonor, motif chartographernya, cantik kan. Brand bajunya "Babbaki" asal Spanyol. Dalam bahasa Minang juga ada lho kata 'babaki', tapi artinya beda. SettiaBlog itu menyama - nyama-kan ae.. Siapa yang menyama - nyama-kan, memang ada kok, tanya aja orang Minang. Ndak nyangka kan ya, motif chartographer jadi begitu indah ketika di tangan seorang desainer yang handal. Pada klip di atas SettiaBlog ikut sertakan juga model sepatunya, keren lho. Putri Leonor ini sangat menyayangi keluarganya, terutama sang adik yaitu Infanta Sofía. Secara emosional dia juga sangat dekat dengan masyarakat sekitarnya, ini modal yang sangat penting dan harus di miliki seorang pemimpin. Lho, beneran, pendekatan secara emosional ini modal yang harus oleh seorang pemimpin, bukan hanya pemimpin saja, boleh di bilang hampir semua bidang memerlukan "pendekatan emosional". Coba lagi Anda lihat, bagaimana Selena Gomez mengembangkan karir dan bisnisnya. Pendekatan emosional, itu yang di lakukan nya.

Dalam dunia bisnis, melakukan pengembangan bisnis melalui pendekatan emosional bukanlah sesuatu yang baru. Banyak praktisi serta pakar bisnis menggunakan istilah 'Emotional Marketing' untuk menyebut model pemasaran yang satu ini. Meski sudah ada sejak beberapa waktu, tetapi belum banyak pelaku usaha yang familier dengan langkah bisnis tersebut. Padahal, tak sedikit pula pelaku usaha yang meraup keuntungan dari sini. Sebenarnya, apa kaitan antara emotional marketing dengan kemajuan bisnis?

Membangun empati pelanggan terhadap bisnis yang dijalankan

Pemasaran model ini umumnya dilakukan dengan menyajikan fenomena yang membuat pelanggan merasa 'relatable'. Sasarannya adalah membuat empati pelanggan terhadap media pemasaran yang dilakukan tumbuh, dan lambat laun mengaitkan perasaan tersebut kepada merek bisnis yang tengah diusung. Tak jarang bisnis yang menerapkan cara ini lantas dianggap peduli terhadap pelanggan.

Membentuk identitas bisnis yang positif

Dari empati pelanggan yang sudah terbangun dan juga pengembangan bisnis yang secara konsisten dilakukan dengan emotional marketing, akan terbentuk identitas bisnis yang positif. Pemasaran yang dilakukan dengan pendekatan emosi kepada pelanggan akan membuat bisnis terlihat peduli tidak hanya terhadap angka penjualan bisnisnya sendiri, tetapi juga kepada pelanggan yang menjadi inti bisnisnya. Tentunya ini bisa dimanfaatkan sebagai nilai jual tambahan untuk bersaing di antara beragam bisnis serupa.

Menjaga tingkat kepuasan pelanggan

Citra bisnis positif yang dibentuk dari emotional marketing tidak hanya memberikan nilai tambah bagi bisnis, tetapi juga dapat menarik pelanggan serta menjaga tingkat retensinya. Pelanggan tentu akan lebih puas bertransaksi di tempat usaha yang dekat secara emosi dengan dirinya dibanding tempat usaha lain yang hanya sekadar menjadi wadah untuk berbelanja. Akan lebih mudah untuk menjaga tingkat kepuasan pelanggan yang merasa sudah dekat secara emosi dibanding pelanggan yang tak mendapat perhatian khusus dari pemasaran yang dilakukan.

Strategi jangka panjang untuk pengembalian modal investasi

Memulai bisnis tak ubahnya mengawali sebuah investasi yang diharapkan dapat memberikan laba di kemudian hari. Oleh karena itu, pengembangan bisnis pun kurang lebih memiliki konsep yang sama dengan mengembangkan investasi yang sudah ditanam untuk memetik keuntungan bisnis. Sebagai sebuah bentuk investasi, emotional marketing berjalan dengan tujuan jangka panjang. Biaya pemasaran yang dikeluarkan saat ini mungkin tak dapat langsung dinikmati. Namun, dengan menanamkan emosi yang positif pada operasional bisnis, Anda juga sekaligus membangun identitas merek yang juga positif, diikuti dengan tingkat kepuasan pelanggan yang terjaga, keuntungan bisnis yang berkali lipat pun mungkin untuk diperoleh.

Pendekatan emosional dalam pengembangan bisnis memberikan banyak sekali manfaat bagi usaha yang tengah Anda jalankan.

Bottom Note

Untuk BLACKPINK, SettiaBlog minta maaf sudah ambil lagunya tapi tidak di komersil kan kok ini. Ini bentuk penghargaan atas perjuangan musisi di negara kamu. Dengan menggali kelebihan SDM yang ada di negara kamu. Terciptalah brand dan identitas musik yang mampu bersaing di dunia internasional.

Aug 5, 2022

Self Reminder Buat Anda yang Sedang Berjuang

 



Ada yang tahu ndak, klip di atas itu apa? Itu cangkang siput sawah (keong sawah). Beberapa waktu lalu Si Bocil Sazia, teriak - teriak, acho....acho....Sazia dapat kiong buesang (besar)", sambil menunjukkan 2 cangkang siput sawah di tangannya. Dapat dari mana Zia?" Tangannya menunjuk ke samping rumah, kebetulan di samping rumah itu ada tanaman lombok yang di polybag dan kalau sore hari Zia itu biasa menyiram lombok itu sendirian. SettiaBlog senyum-senyum sambil mencarikan wadah untuk menyimpan cangkang siput air itu. Kalau dalam bahasa psikologinya Si Bocil ini sedang melakukan self-exploration (eksplorasi diri). Besoknya SettiaBlog lihat keong beneran yang lumayan besar di bawah pohon pisang, lalu SettiaBlog ambil dan tunjukkan ke Si Bocil. Dengan girang di ambilnya keong itu dan di masukkan ke wadah campur dengan cangkang siputnya yang di dapatnya. Lha, paginya saat bangun tidur Si Bocil Sazia langsung menuju ke tempat keong itu, SettiaBlog hanya lihat dari jauh, dia seperti kebingungan sambil bilang, kiong nya mana ya... SettiaBlog mendekat sambil ikut mencari, ternyata keongnya nggremet ke tembok. Nggremet itu apa ya bahasa Indonesianya? Ya wes, biarlah, itu cerita Si Bocil Sazia yang sedang mengeksplorasi diri. Setiap yang di lihat dalam YouTube Kid nya, dia selalu ingin mempraktekkannya. Kalau lagunya SettiaBlog ambil "candlelight" milik Zhavia, cewek cantik yang suka gaya rambut gimbal (dreadlocks) itu lho, yang rambutnya sebokong. Liriknya ini tentang kebimbangan yang dia alami dan dia berharap akan ada titik terang yang memberi jalan keluar dari masalah, gotta leave my candlelight burning, if it goes out, I would lose it. Lho...di meja kok ada singkong goreng, dari mana ya? O...paling Si Bocil sama neneknya ini tadi yang beli, mm...mm...lumayan, enak. Sebentar ya, SettiaBlog tak makan singkong goreng dulu.

Bahasan ini untuk semua yang masih terus semangat berjuang dan yang terus mengeksplorasi diri. Pernah ndak Anda ngerasa kalau apa yang sudah Anda raih sejauh ini masih jauh dari ekspektasi Anda? Padahal, kalau dari perspektif orang lain, langkah yang sudah Anda lalui sudah begitu jauh, bahkan lebih sukses dari yang Anda perkirakan. Atau mungkin, Anda atau teman Anda sering merasa tidak puas mendapatkan apa yang sudah didapatkan, padahal sebenarnya semua itu sudah lebih dari cukup. Misalnya saja, berkat kerja keras Anda selama ini, Anda berhasil mendapatkan nilai 8,0, meskipun tidak sampai 100 setidaknya usaha maksimal yang sudah Anda berikan dan nilai yang Anda dapatkan patut Anda syukuri, bukannya gitu?. 

Terkadang, sebagai seorang manusia, kita juga perlu sebuah self reminder  lho. Untuk apa? Sebagai barometer dan pengingat langkah-langkah yang sudah kita lewati dan bagaimana kita mencoba untuk mensyukurinya dengan berbagai macam cara. Selain itu, self reminder  juga penting agar kita dapat menghargai diri kita sendiri, karena pada dasarnya Anda akan lebih mudah menghargai orang lain jika Anda sudah bisa menghargai diri Anda sendiri. 

Nah, berikut ini ada beberapa kutipan sebagai self reminder  Anda dalam pencapaian hidup, agar Anda bisa lebih dapat bekerja keras untuk meraih prestasi yang lebih baik dan lebih mensyukuri kehidupan yang Anda jalani saat ini. 

1. “Andai kehebatan seseorang dinilai bukan dari seberapa besar keberhasilan yang sudah ia raih, tetapi juga dari seberapa kuat ia menahan penderitaan.” 
• Lihatlah juga proses keberhasilan seseorang, jangan hanya melihat kesuksesannya.

2. Anda terlalu sibuk iri dengan orang lain, sampai Anda lupa untuk memuji diri Anda sendiri. Tengoklah kebelakang dan lihat, seberapa jauh jalan setapak yang sudah Anda lewati sampai titik ini.  
• Hargailah diri Anda atas segala usaha yang telah Anda lakukan, bukan hanya tentang hasil yang Anda dapatkan, tetapi juga segala proses yang sudah Anda lewati sejauh ini.

3. Lihatlah ke dalam cermin, dan tataplah tubuh Anda sendiri pada cermin itu, lihat seberapa lelahnya ia berjuang, terus melangkah karena terus kau paksa untuk maju. Lihatlah ia yang tak pernah mengeluh meski kau perintah ini dan itu.
• Hargailah diri Anda atas segala usaha yang sudah Anda perjuangkan. Manjakanlah diri Anda sesekali, biarkan tubuh Anda beristirahat dari segala kerja keras yang sudah Anda paksakan.

4. Anda terlalu sibuk iri dengan orang lain. Padahal, bisa saja kehebatan Anda lebih hebat dari orang-orang itu. 
• Terkadang, Anda terlalu sibuk melihat kesuksesan orang lain, waktu Anda jadi habis di situ, padahal bisa saja lho Anda lebih hebat dari mereka.

5. “The greatest gift of life is friendship, and I have received it.”
• Karunia terbesar dalam hidup adalah persahabatan, dan Anda telah mendapatkannya. Coba Anda lihat lagi kanan kiri Anda, banyak teman Anda yang ndak pernah meninggalkan Anda saat sedih ataupun bahagia.

6. “Life isn’t about finding yourself. Life is about creating yourself.”
•  Hidup itu bukan tentang apa yang Anda temukan untuk diri Anda. Hidup adalah bagaimana Anda menciptakannya untuk diri Anda.

7. “There are two great days in a person’s life – the day we are born and the day we discover why.”
• Ada dua hari besar dalam kehidupan seseorang – pada hari kita dilahirkan dan pada hari kita menemukan alasannya. Untuk apa kita di lahirkan?

8. “Do not dwell in the past, do not dream of the future, concentrate the mind on the present moment.”
• Jangan tinggal di masa lalu, jangan memimpikan masa depan.  Fokuskan pikiran pada masa kini.

9. “Education is not preparation for life; education is life itself.”
•  Pendidikan bukanlah persiapan untuk hidup; pendidikan adalah kehidupan itu sendiri.

10. Do the best and pray. Allah SWT will take care of the rest. 
• Lakukan yang terbaik, kemudian berdoalah. Allah SWT yang akan mengurus sisanya.

11. Better to feel how hard education is at this time rather than fell the bitterness of stupidity, later. 
• Lebih baik merasakan sulitnya pendidikan sekarang daripada rasa pahitnya kebodohan kelak.

12. Don’t wait until tomorrow what you can do today.
• Jangan tunggu sampai hari esok apa yang bisa Anda lakukan sekarang.

Semoga ya, Si Bocil bisa mengeksplorasi dirinya dan mampu menemukan tujuan hidupnya kelak. Bukan hanya Si Bocil saja, untuk semuanya semoga mampu mengeksplorasi diri dan mampu menemukan tujuan hidup.

Aug 1, 2022

Perlunya Penyegaran Ruhani

 



Bahasan ini mulai SettiaBlog ketik tadi pagi sehabis subuh, seperti biasa SettiaBlog di temani secangkir kopi pahit dan ngemil roti gabin, untuk ganjal perut, yang penting perut tidak kosong ketika minum kopi. Beberapa waktu yang lalu kan SettiaBlog bilang mau ganti cat dinding. Malam suro kemarin sudah SettiaBlog ratakan catnya walau belum sempurna, jadinya seperti pada klip di atas. Ndak tahu kok pengennya gambar cherry blossom , itu idenya juga spontan tanpa konsep, bawahnya SettiaBlog kasih motif chartographer. Yang SettiaBlog tampilkan di klip itu hanya yang sebelah utara, yang selatan juga udah jadi bahkan lebih bagus. Cherry blossom sendiri biasa di artikan orang Jepang sebagai harapan kebahagiaan, begitu juga harapan SettiaBlog, agar semua di naungi kebahagiaan. Apalagi ini bulan Surå (ꦱꦸꦫ), dibaca 'Suro', nama bulan pertama dalam penanggalan Jawa. Bulan Suro, berdasar budaya Jawa merupakan Tahun Baru. Bedanya dengan tahun baru Masehi di akhir Desember biasa diwarnai dengan pesta pora, namun bagi pewaris ajaran Jawa atau Islam Jawa dianggap sebagai Bulan Prihatin. Perlu prihatin, mengerem kehendak yang bersifat material, kemudian menggeser aktivitas secara spiritual.

Seberapa jauh melangkah suatu ketika perlu berhenti. Seberapa lama berdiri pada saatnya akan duduk juga. Itu semua dilakukan supaya ada jeda untuk membuat keseimbangan hidup. Begitu pun suatu ritual perlu dilakukan sebagai penyegaran ruhani, selain mengasah kepekaan menghayati ruang waktu yang tak terjamah pikiran.



Suro berkaitan erat dengan peristiwa Asyura. Sebuah peristiwa berdarah yang dialami oleh cucu Rasulullah SAW di Karbala. Dimana Hasan dan Husein dibunuh oleh sesama Muslim yang bersebrangan paham. Kisahnya ndak mungkin SettiaBlog tulis di sini, terlalu memilukan. Hingga kini kesedihan itu tak pernah sirna di hati kaum muslim yang masih menjunjung tinggi kehormatan Rasulullah SAW dan keluarganya. Oleh sebagian masyarakat ditandai dengan penuh keprihatinan melalui beragam ritual.

Di kalangan masyarakat Jawa, menabur bunga di perempatan jalan (kalau di lingkungan SettiaBlog tiap 1 Suro biasa mengadakan selamatan juga di tiap telon (pertigaan jalan)), semua itu merupakan simbol do'a penghormatan bagi cucu Rasulullah SAW yang penggalan kepalanya diseret sepanjang jalan. Semoga dengan bebungaan yang ditabur di jalanan mengharumkan perjuangannya dalam menjaga sikap membela kebenaran dan cinta. Dengan wewangian bunga itu pula diharap bisa menyirnahkan segala kebusukan yang mengendap di hati manusia serta menghapus segala balak yang bakal menimpa.

Ya, mungkin banyak yang ndak menyadari kalau perjuangan Rasulullah SAW dan keluarganya sudah mendarah daging dan menjadi spirit masyarakat Melayu dan termasuk Jawa. Islam sendiri masuk ke Melayu dan termasuk Jawa sekitar abad 7 setelah perang Shiffin. Anda bisa tanya tentang hal ini pada orang yang ngerti, SettiaBlog ndak boleh terlalu banyak cerita.

SettiaBlog hanya ingin cerita yang memang ada di lingkungan Jawa. Yang baca pasti pada protes, Jawa itu ndak gitu Settia. Dari kecil sampai SettiaBlog besar yang SettiaBlog lihat dan rasakan memang seperti itu. Contoh mudahnya, SettiaBlog kan biasa menggambar wayang di cengkir kalau ada yang tingkepan. Yang sering di gambar itu Kamajaya dan Dewi Kamaratih. Sepasang manusia yang agung dan luhur dan biasa di sebut dengan sri-sedana. Siapa tho sebenarnya mereka? Sedana atau biasa di sebut Saidina Ngali (Baginda Ngali) sebenarnya itu nama pribumisasi dari Sayyidina Ali bin Abi Thalib. Sementara Sri atau biasa di sebut Dewi Sri Pertimah sebenarnya itu nama pribumisasi Sayyidah Fatimah az Zahra. Makanya SettiaBlog mau menggambar wayang di cengkir untuk tingkepan. Tujuannya untuk mendo'akan anak-anak yang lahir di Jawa agar memiliki kecerdasan dan kebijaksanaan seperti Sayyidina Ali bin Abi Thalib; kelembutan, ketabahan, kesabaran seperti Sayyidah Fatimah az Zahra. Dan tentu di harapkan kelak akan mampu berjalan dalam kebenaran seperti yang di lakukan Rasulullah SAW dan keluarganya.

SettiaBlog ndak mengarang - ngarang cerita, ini yang ada di Jawa, sebenarnya banyak banget cerita yang masyarakat luas belum banyak tahu, tapi SettiaBlog ndak diperbolehkan cerita sama Eyang - eyang SettiaBlog. Lha wong SettiaBlog cerita kayak gini pasti juga ndak ada yang percaya. Mulai dari jaman Mojopahit sampai sekarang masyarakat Jawa memiliki tugas berat, menjunjung tinggi kehormatan Rasulullah SAW beserta keluarganya dan melanjutkan perjuangan Mereka.


Bottom Note

Maaf ya, bahasan SettiaBlog kali ini sangat ngacau. SettiaBlog hanya ingin menyampaikan pesan dari Eyang - eyang SettiaBlog. Terima kasih untuk lingkungan SettiaBlog dan semuanya, yang masih menjunjung tinggi kehormatan Rasulullah SAW beserta keluarganya dan meneruskan perjuangan mereka. Semoga Allah SWT meningkatkan keimanan, melimpahkan rezeki, kebahagiaan dan kesehatan kepada kita semua.